Pantai Melasti, Surga Baru di Bali yang Eksotis
Trippers sudah terpukau melihat pantai Pandawa Bali dengan tebingnya yang ikonik dan indah? Coba datang ke Pantai Melasti di kawasan Ungasan Bali, pantai ini juga memiliki panorama serupa dengan pantai Pandawa, bahkan lebih indah.
Apa yang menarik di Pantai Melasti?
Pantai Melasti memiliki keindahan yang menakjubkan bahkan mulai dari akses jalan menuju pantainya. Tebing kapur yang menjulang di dua sisi seakan menjadi gerbang menuju paradise biru. Lautnya yang biru, pasir putih yang lembut, sampai laguna alami yang terbentuk, semua berpadu sempurna menjadikan pantai Melasti sebagai pantai baru yang menjadi favorit wisatawan.
Trippers bisa memilih menikmati birunya laut dari atas tebing yang kokoh, ataus langsung merasakan segarnya air laut yang ada di pantai ini. Pantai Melasti menjadi pantai favorit untuk prewedding juga loh.
Lokai dan Rute Menuju Pantai Melasti?
Pantai Melasti berada di Desa Ungasan, Kecamatan Kuta Selatan, Badung, Bali. Dari Kota Denpasar, waktu tempuh yang dibutuhkan untuk ke sini sekitar 50 menit. Sementara itu, dari arah Bandara Ngurah Rai, waktu yang dibutuhkan hanya 34 menit melalui Jl. By Pas Ngurah Rai. Selanjutnya, ambil arah kanan menuju GWK saat ada di Perempatan Jimbaran. Setelah melewati GWK, ambil arah kiri menuju Jl. Pura Batu Pageh. Kemudian, lanjutkan perjalanan ke Balai Banjar Kelod Desa Ungasan menuju Jl. Melasti. Dari sana, ikuti jalan lurus hingga bertemu dengan Bayan Tree Hotel dan Resort, dari pertigaan hotel ini, pilih arah kiiri dan tak jauh dari situlah Pantai Melasti berada.
Fasilitas apa saja yang ada di Pantai Melasti?
Untuk mendukung kenyamanan Trippers, di pantai Melasti ini sudah ada beberapa penjual makanan dan minuman, serta ada pula kursi dan payung pantai untukTrippers bersantai sambil menikmati indahnya pantai ini.
Alamat Pantai Melasti Bali
Video Pantai Melasti

Fasilitas
- Restaurant
- Tempat Parkir
- Toilet umum